Kamis, 28 Mei 2015

Proposal Sikrab (Sietem Informasi Keakraban) dan LDK



                  
Yogyakarta, 06 April 2015
Nomor        : 01/XV-B/HMPS-SI/IV/2015
Lampiran    : 1 (satu) bendel proposal
Hal             :  Permohonan Dana

Yth.
Kepala Prodi Sistem Informasi
Universitas Ahmad Dahlan
di Yogyakarta

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Puji syukur kehadirat Allah SWT. Sholawat dan salam senantiasa tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW.
Sehubungan dengan program kerja Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi (HMPS SI) tahun 2014/2015, kami akan menyelenggarakan kegiatan Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang akan dilaksanakan pada :
hari                  : Sabtu s.d. Minggu
tanggal            :  25 s.d. 26 April 2015
waktu              : 14.00 (Sabtu) s.d. 12.30 WIB (Minggu)
tempat             :  Pusat Pengembangan (PUSBANG) Kaliurang
peserta             :  ± 100orang
anggaran          :  Universitas Ahmad Dahlan
Adapun lebih lengkapnya sebagaimana terlampir.
Demikian surat permohonan ini kami sampaikan. Atas bantuan dan kerjasama bapak kami ucapkan terimakasih.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.





Panitia penyelenggara,

Ketua Panitia



Shara Tiara Dewi
NIM : 1300016052

Sekretaris



Tri Rahayu
NIM : 1400016032



PROPOSAL KEGIATAN
Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan
Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK)


A.      Latar Belakang

Mahasiswa adalah penerus perjuangan bangsa yang nantinya akan mengemban tampuk pimpinan umat, baik dalam bermasyarakat maupun bernegara. Mahasiswa juga dihadapkan pada persaingan global dan kesempatan kerja yang semakin sempit dan kompetitif. Dari pemikiran tersebut maka perlu disiapkan mulai dari sekarang individu yang handal baik dari segi mental, daya saing dan keunggulan keterampilan yang dapat dipergunakan sebagai nilai tambah dari lulusan perguruan tinggi.
Setiap mahasiswa merupakan seorang pemimpin bagi dirinya sendiri. Karakter mahasiswaperlu dibentuk agar mahasiswa memiliki rasa tanggungjawab yang kuat pada dirinya sendiri dan orang lain. Dalam suatu organisasi juga membutuhkan seorang pemimpin yang bijaksana. Selain itu mahasiswa juga diharapkan menjadi pemimpin yang mampu mengakrabkan diri dengan teman dan lingkungannya. Akrab merupakan suatu kata yang mudah terucapkan, namun ketika seseorang tidak mampu menguasainya, hal tersebut akan menjadikan canggung dalam berkomunikasi ataupun manjalin hubungan kerjasama. Padahal salah satu kunci sebuah kesuksesan adalah seseorang mampu bekerjasama membangun teamwork ataupun jaringan yang baik dengan berbagai pihak maupun berbagai kalangan. Dengan adanya jiwa kepemimpinan dan keakraban, kerjasama akan terbentuk, tetapi yang menjadi permasalahan sekarang ini adalah bagaimana membentuk jiwa kepemimpinan dan keakraban antar Mahasiswa Progam Studi Sistem Informasi.
            Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) merupakan salah satu kegiatan Himpunan Mahasiswa Program Studi SistemInformasi (HMPS SI) yang diselenggarakan untuk membentuk karakter kepemimpinan Mahasiswa Sistem Informasi danmenjembatani terjalinnya rasa kebersamaan, kekeluargaan dan komunikasi yang lebih harmonis antara Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi. Keakraban juga perlu terjalin bukan hanya dengan mahasiswa Sistem Informai satu angkatannya saja, namun perlu juga menjalin keakraban dengan mahasiswa yang berada di tingkat atas atau tingkat bawahnya. Dengan demikian, melalui  kegiatan tersebut, mahasiswa diharapkan mampu membentuk karakter kepemimpinan pada dirinya, menjalin keakraban yang menghasilkan sikap solidaritas antarsesama, membentuk sebuah jalinan kerjasama, dan saling berbagi informasi maupun pengalaman.
B.       Nama dan Tema Kegiatan
Kegiatan ini dinamakan Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) dengan tema Membangun Loyalitas dengan Mengedepankan Kekeluargaan di Sistem Informasi.
C.      Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan dari diselenggarakannya kegiatan Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) adalah sebagai berikut:
  1. Mempererat tali persaudaraan antara sesama mahasiswa Sistem Informasi.
  2. Menumbuhkan jiwa kepemimpinan mahasiswa Sistem Informasi agar siap dalam mengambil setiap keputusan.
  3. Sharing atau berbagi pengalaman bersama mahasiswa Program Studi Sistem Informasi.
D.    Landasan Kegiatan
Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) merupakan program kerja divisi PSDM Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi 2014/2015, yang berusaha membentuk karakter kepemimpinan dan mengakrabkan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi dari beberapa angkatan yang menghasilkan sikap solidaritas antarsesama, membentuk sebuah jalinan kerjasama, dan saling berbagi informasi maupun pengalaman. 



E.     Waktu dan Tempat Kegiatan
Kegiatan Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi (HMPS SI) 2014/2015  akan dilaksanakan pada:
hari                  :  Sabtu s.d. Minggu
tanggal                        :  25 s.d. 26 April 2015
waktu              :  14.00 (Sabtu) s.d. 12.30 WIB (Minggu)
tempat             :  Pusat Pengembangan (PUSBANG) Kaliurang

F.       Sasaran Kegiatan
Sasaran kegiatan Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) 2014/2015 ini adalah semua mahasiswa Program Studi Sistem Informasi UAD angkatan tahun 2011 s.d. 2014 yang dibatasi jumlahnya 100 peserta.

G.    Susunan Panitia
Terlampir

H.    Rancangan Anggaran
Terlampir

I.       Susunan Acara
Terlampir









J.        Penutup
PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat semoga dapat memberikan gambaran dengan kegiatan yang akan diadakan. Atas nama Keluarga Besar Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi Universitas Ahmad Dahlan mengharapkan dukungan moril maupun materiil untuk kesuksesan kegiatan Sistem Informasi Keakraban (SIKRAB) dan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) 2014/2015 ini. Atas perhatian dan segala bantuan yang diberikan demi terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar kami ucapkan terimakasih.

Yogyakarta, 06 April 2015

Ketua Panitia


Shara Tiara Dewi
NIM. 1300016052

Sekretaris Panitia


Tri Rahayu
NIM. 1400016032

Mengetahui,
Gubernur Fakultas MIPA


Angling Indra Pangestu
NIM.12017005
Ketua HMPSSI


Iqbal Busthomi
NIM. 1311016051



0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes Powered by Blogger | DSW printable coupons